KUNCI 12: DENGARKAN UNGKAPAN KETIDAKPASTIAN DAN SARAN (Ucertainty and Suggestion)

advertise here

Ungkapan ketidak pastian dan saran sangat sering ditemukan dalam dialog singkat soal TOEFL. Anda harus mengenalinya secara baik tentang ungkapan ini.

A. Contoh Soal Ungkapan ketidakpastin (Expression of uncertainty)


Pada audio rekaman, Anda mendengar:
(Man): Do you know anything about the final exam in physics?
(Apakah kamu tahu hal-hal terkait ujian terakhir fisika?)
(Woman): It’s going to be rather difficult, isn’t it
(Ujiannya agak lebih sulit kan?)
(Narrator): What does the woman mean?
(Apa yang wanita maksud?)



Pada buku tes atau layar komputer, terdapat pilihan jawaban:
(A) The exam is not going to be too difficult.
(Ujiannya tidak terlalu sulit)
(B) She ’positive that it’s going to be hard. 
(Dia mengakui bahwa ujiannya sangat sulit)
(C) She thinks that it might be hard. 
(Dia berpendapat bahwa ada kemungkinan ujiannya sulit)
(D) She has no idea about the exam.
(Dia tidak memberi pendapat apapun terkait ujian)


Pertanyaan memastikan isn't it (bukankah begitu) mengganti pernyataan pasti menjadi ketidakpastian, sehingga jawaban terbaik adalah yang menunjukkan ketidakpastian (uncertainty). Maka, jawaban yang tepat adalah (C), karena kata thinks (menurut) dan might (mungkin) menunjukkan ketidakpastian.

B. Contoh Soal Ungkapan ketidakpastin (Expression of Suggestion)


Pada audio rekaman, Anda mendengar:
(Man): I'll never have time to type my paper tomorrow. 
(Saya tidak akan punya waktu untuk mengetik karya ilmiah saya besok)
(Woman): Why not do it now?
(Kenapa tidak, kerjakan sekarang)
(Narrator): What does the woman suggest?
(Apa yang wanita sarankan?)


Pada buku tes atau layar komputer, terdapat pilihan jawaban:
(A) Finishing the paper today
(Menyelesaikan karya ilmiah hari ini)
(B) Not working on the paper now
(Jangan mengerjakan karya ilmiah sekarang)
(C) Never typing the paper
(Jangan pernah mengetik karya ilmiahnya)
(D) Taking time out from the paper now
(Abaikan karya ilmiah sekarang)


Pada contoh ini, ungkapan why not (kenapa tidak) adalah ungkapan memberi saran (suggestion). Maka, dalam soal di atas, artinya wanita tersebut memberi saran untuk mengerjakannya sekarang. Sedangkan dalam saran ini, mengarah pada karya ilmiah yang harus diketik pria itu. Maka jawaban yang tepat adalah (A).

STRATEGI # 12
Perhatikan tabel berikut yang berisi daftar ungkapan ketidak pastian dan pemberian saran.




1 komentar:

avatar

Terima kasih sangat membantu bang..

Click to comment